SD CARD PERTAMA DENGAN TEKNOLOGI NFC

| Selasa, 17 Februari 2015
Onepointnet



KOMPAS.com - Setelah banyak diterapkan di kamera digital Near Field Communication (NFC) kini merambah ke kartu memori. Produk SD card pertama yang dibekali teknologi tersebut minggu ini diperkenalkan oleh Toshiba.

Sebagaimana dikutip Kompas Tekno dari PetaPixel, Jumat (9/1/2014) SD Card NFC Toshiba memungkinkan pengguna dengan mudah mengintip foto-foto apa saja yang tersimpan dalam kartu memori bersangkutan, tanpa perlu memakai card reader ataupun kamera digital.

Caranya, cukup dengan mendekatkan kartu memori dengan smartphone, lalu membuka aplikasi "Memory Card Preview" dari Toshiba.

Ponsel pintar Android yang sudah dilengkapi dengan fitur NFC pun secara otomatis akan menampilkan 16 thumbnail dari foto yang tersimpan di dalam kartu memori SD card NFC.

Selain itu, aplikasi Memory Card Preview juga akan menampilkan besarnya ruang kosong yang masih tersisa di SD Card NFC.

Teknologi ini diharapkan bisa mempermudah fotografer yang kerap bingung soal di kartu memori mana sebuah foto tersimpan.

Meski belum menyebutkan harga, Toshiba berencana memasarkan kartu memori SD Card NFC buatannya mulai Februari mendatang, dengan pilihan kapasitas 8 GB, 16 GB, dan 32 GB. Aplikasi Android Memory Card Preview akan disalurkan ke Google Play dalam waktu yang sama. 
Sumber: PetaPixel
Editor: Reza Wahyudi

Update windows 10

| Minggu, 15 Februari 2015
Onepointnet
Perusahaan perangkat lunak Microsoft, telah menghadirkan sistem pembaharuan untuk system operasinya yang masuk dalam nama seri Windows 10. Sehingga memungkinkan pengguna ponsel dapat melakukan update pembaharuan system operasi.
Namun sayangnya, tidak semua pengguna ponsel basis Windows bisa mendapatkan pembaharuan OS tersebut. Hanya beberapa pengguna saja yang bisa melakukan pembaharuan pada perangkatnya, seperti halnya para pengembang aplikasi.
Seperti dikutip dari Telegraph, Sabtu (14/2/2015), pembaharuan untuk Windows 10 memang telah resmi dihadirkan oleh Microsoft, namun sayangnya hanya beberapa kelompok pengguna saja yang bia mencicipi pembaharuan tersebut dalam seri preview.
Dalam situs diterangkan bahwa kelompok pengembang dan para IT profesiomal, serta pelanggan Windows Phone saja yang diizinkan untuk mencoba system operasi terbaru ini. Para kelompok pengguna tersebut, dikabarkan bisa mendaftarkan produknya untuk mendapatkan pembaharuan.
Namun tentunya, tidak semua seri Windows Phone dapat melakukan update ke system Windwows 10, ada beberapa seri yang dibatasi pihak Microsoft. Beberapa seri yang dapat update dan mencicipi pembaharuan tersebut adalah seri Lumia 630, 635, 636, 638, 730 dan 830.
“Kami dengan Anda dapat berbagi setiap langkah, sehingga bisa memberikan tanggapan untuk membantu membuat rilis resmi yang terbaik, karena semua itu dibuat untuk Anda,” jelas Gabriel Aul, Insinyur Microsoft dalam posting-an blog resminya
(kompas.com)
 

Copyright © 2010 onepointnet